Cara Mudah Buat Rumah Anda Ramah Lingkungan
Nah, berikut adalah cara sederhana yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kelestarian lingkungan:
1. Gunakan Air Lebih Sedikit.
Anda bisa melakukannya dengan:
- Menutup keran air ketika menggosok gigi, atau menggantinya dengan air dalam gelas
- Mandi sedikit lebih cepat
- Mandi dengan shower sebagai pengganti bath tub
- Mengecek apakah ada kebocoran pipa
2. Gunakan Energi Lebih Sedikit.
Kalau misalnya Anda belum mampu membeli mobil hybrid, jangan khawatir, karena masih ada cara lain yang bisa Anda lakukan untuk menyelamatkan lingkungan:
- Beli peralatan yang hemat energi. Mungkin harganya sedikit lebih mahal, tapi energi yang dikeluarkan akan irit, dan pengeluaran Anda juga akan irit.
- Cabut charger ketika tidak digunakan. Charger seperti untuk handphone, kamera, atau yang lainnya akan tetap mengeluarkan energi meskipun tak dihubungkan ke peralatan.
- Berjalan kaki atau naik sepeda untuk perjalanan jarak dekat
- Beli produk lokal. Transportasi untuk makanan atau produk lain membutuhkan energi. Dengan membeli produk lokal, tak hanya ekonomi lokal yang akan terbantu, tapi energi juga bisa dihemat.
3. Gunakan Kembali Barang-Barang di Rumah.
Anda pasti tahu 3 R: reduce, reuse, recycle (kurangi, gunakan kembali, daur ulang). Namun, untuk R yang kedua, biasanya sering terlupakan, atau memang sengaja dilewati karena kurangnya ide atau kreativitas. Padahal, ada banyak hal di rumah yang bisa Anda gunakan kembali, seperti misalnya toples bekas yang digunakan kembali sebagai vas bunga, bekas tempat cat tembok untuk pot bunga / tanaman lain, dll. Anda perlu sedikit kreativitas untuk hal ini. Jika tidak ada ide, Anda bisa mencarinya secara online lewat Google. Misalnya, seperti ide untuk membuat CD bekas yang menjadi hiasan seperti ini:
Bersikap ramah terhadap lingkungan tidak hanya bagus untuk lingkungan itu sendiri, tapi juga bagus untuk diri Anda. Hemat energi juga bisa menghemat pengeluaran, yang tentunya akan membuat Anda senang.
Namun, tujuan semua ini pada dasarnya adalah melestarikan lingkungan, bukan isi dompet Anda. Jadi, jangan paksakan diri untuk menggunakan listrik, air, atau mendaur ulang barang jika tujuannya hanya untuk menghemat atau menabung uang; karena seperti yang telah saya tulis dalam artikel sebelumnya, cara untuk membuat isi dompet semakin tebal adalah dengan memfokuskan diri untuk mengembangkan aset, yaitu tujuan jangka panjang Anda, bukan sekedar pemasukan / income jangka pendek.
Ada ide lain untuk bisa ramah lingkungan? Silakan bagikan pengetahuan & pengalaman Anda di sini. Mari kita dukung Michael Jackson dengan heal the world, and make it a better place :)
Gambar: altham.com
1 Komentar
hello... hapi blogging... have a nice day! just visiting here....
BalasHapusIngin menambahkan sesuatu dari posting di atas? Ingin berdiskusi?
Semuanya dipersilakan, namun mohon maaf karena komentar dengan bahasa yang kurang layak ataupun spam tidak akan saya munculkan.
Mohon pengertiannya :-)